• home
Home » » Motor Unik Honda P25 Chicara Nagata si Motor Pengintai

Motor Unik Honda P25 Chicara Nagata si Motor Pengintai

Motor Unik Honda P25 Chicara Nagata si Motor Pengintai - Nama Chicara Nigata sudah tak perlu diragukan lagi di dunia modifikasi otomotif yang berfokus pada sepeda motor. Si jago oprek-oprekan tampilan itu memiliki beberapa karya modifikasi unik dan spektakuler. Salah satunya adalah Honda P25 miliknya yang berhasil menjuarai kompetisi modifikasi motor tingkat dunia.

Salah satu karya anyarnya mengambil basis motor Honda P25 keluaran tahun 1966. Melirik tampilan asli motor ini, memang sudah mengusung desain unik yang kental dengan bentuk motor sepeda ontel. Motor klasik keluaran Honda tersebut mampu dimodifikasi secara ekstrim hingga berubah menjadi motor baru dengan tampilan liar.

Sebagai motor dengan konsep think out the box, Honda P25 Chicara Nagata dilengkapi dengan kamera pengintai tersembunyi berukuran kecil yang terletak di buritan belakang motor. Motor yang dipesan secara khusus oleh perusahan security ini memang dipakai sebagai kendaraan patroli orang dalam dan dimodifikasi secara fungsional sesuai dengan kegunaannya.

Mengintip jeroan mesin, Honda P25 Chicara Nigata dilengkapi dengan mesin berkapasitas 49cc yang mampu dibesut hingga kecepatan 30 km per-jam. Selain kamera pengintai, motor unik ini juga memiliki beberapa kamera mini lainnya pada 4 bagian yang berbeda untuk menjangkau semua sudut pandang di sekitar jalan yang dilewatinya.

Dengan jeroan mesin yang diusung, motor unik ini jelas dibuat bukan untuk keperluan geber menggeber dijalan liar, tapi lebih cocok disebut motor pengintai. 

Honda P25 Chicara Nigata, Motor Sepeda Trondol Unik

Chicara Nigata
Motor unik Honda P25
Honda P25 Chicara Nigata
Honda P25 Chicara Nigata
Modifikasi Honda P25

Demikianlah informasi mengenai Motor Unik Honda P25 Chicara Nagata si Motor Pengintai. Semoga bermanfaat :-)

artikel punya-motor lainnya mengenai:
Diberdayakan oleh Blogger.